Hayden Optimistis dengan Motor Barunya

Sabtu, 01 November 2008 | | |


VALENCIA - Dengan motor baru, skuad Repsol Honda kian percaya diri menatap musim depan. Buktinya, mantan juara dunia MotoGP 2006, Nicky Hayden, optimistis bisa berada di posisi yang lebih baik ketimbang musim lalu dengan kendaraan barunya itu.

Hayden sudah mencoba keampuhan motor barunya itu pekan ini saat uji coba di Valencia, Spanyol. Dengan uji coba itu, Hayden yakin sasis yang digunakan di motornya akan mendukung penampilan dia.

"Saya suka sasis ini, lebih seimbang dari pada mesin lama. Saya senang dengan uji coba pertama ini dan saya harap menjadi lebih baik dibanding musim lalu," kata Hayden yang musim 2007 lalu tercecer di posisi ke delapan.

Namun, Hayden tetap merasa bahwa motornya masih bisa dikembangkan lagi di beberapa bagian, termasuk di bagian mesin.

"Kami akan fokus untuk mengusahakan mesin bisa bekerja sedikit lebih halus pada saat puncak, dan kami tetap memiliki beberapa pekerjaan yang masih harus dilakukan," lanjut pembalap asal Amerika Serikat itu seperti dilansir Autosport, Jumat (9/11/2007).

0 komentar: