Duo Honda Jajal Mesin 2008

Sabtu, 01 November 2008 | | |


VALENCIA - Musim balapan MotoGP 2007 baru saja berakhir. Tapi, Tim Repsol Honda telah ancang-ancang untuk musim depan.

Untuk meningkatkan kekuatan di musim 2008, Honda telah meluncurkan mesin terbaru yang akan dikendarai Nicky Hayden dan Dani Pedrosa. Duo Honda itu telah menjajalnya di Valencia, Selasa (6/11/2007) sore waktu setempat.��

Mesin anyar yang bernama Honda 2008 RC212 itu merupakan evolusi dari mesin yang digunakan Dani Pedrosa saat finis terdepan di GP Valencia, akhir pekan lalu.

Dengan menonjolkan mesin V4 baru, motor itu juga disebut-sebut dilengkapi dengan klep per udara (pneumatic valve springs) dan sistem pembuangan yang baru. Bukan hanya itu, mesin motor itu juga akan menempel di sasis yang semuanya baru.

"Kami melakukan beberapa lap (uji coba) dengan mesin baru, dan kami merasa sangat baik. Saya akan memberi tim banyak masukan seusai tes," kata juara dunia MotoGP 2006, Nicky Hayden.

Di lain pihak, Dani Pedrosa mengaku sesi uji coba ini dilakukan untuk mengakrabkan duo Repsol Honda dengan motor tersebut. Senada dengan Hayden, Pedrosa menyukai motor baru itu.

"Kecepatannya sangat oke, dan ada sebuah perbedaan saat mesin baru ini menjalani putaran. Setelah memenangkan balapan, Minggu (4/11/2007), lalu seluruh tim tertarik untuk bekerja dengan mesin baru. Kami berharap akan menjadi juara untuk musim 2008," kata pembalap asal Spanyol itu.

Kendati demikian, dengan sekali percobaan, Pedrosa tidak berani memprediksi lebih jauh tentang kehebatan calon motornya untuk musim 2008 itu.

"Kami belum bisa bicara lebih banyak tentang penampilan, atau pencapaian waktu lap kami karena ini masih awal," ujar Pedrosa seperti dilansir Crash, Rabu (7/11/2007).

0 komentar: