skip to main |
skip to sidebar
Sabtu, 01 November 2008
|
|
|
VALENCIA - Valentino Rossi hanya berharap mampu finish di posisi ke delapan pada GP Valencia nanti (26/10/2008). Itu setelah Rossi gagal menunjukan performa terbaik di sesi kualifikasi kemarin, yang memaksanya start di Grid kesepuluh saat lomba nanti.
Valencia sepertinya menyisakan kenangan buruk bagi Rossi. Seperti mengalami trauma, pembalap Fiat Yamaha itu gagal tampil maksimal sepanjang sesi latihan dan kualifikasi.
Seperti diketahui, Rossi memang sempat mengalami masa sulit di sirkuit kebanggaan masyarakat Spanyol itu, dimana pada tahun 2006 dan 2007 lalu, Rossi harus kehilangan gelar di GP Valencia.
Rossi yang hanya finish di posisi ke-sepuluh pada sesi kualifikasi kemarin, merasa pesimis dapat naik podium. Ia mengaku, bisa menempati posisi delapan saja sudah merupakan hasil maksimal baginya.
"Hari ini bukan hari saya, walaupun momen terberat yang penah saya lalui adalah tahun lalu, ungkap Rossi kepada Autosports, Minggu (26/10/2008).
"Saya tidak dapat berbuat banyak pada sesi kualifikasi, cuaca dan kondisi ban adalah faktor utamanya. Maka dari itu dengan menempati grid sepuluh, saya hanya bisa menargetkan finish di posisi delapan kali ini," paparnya rider asal Italia itu.
0
komentar: